Kamis, 16 Agustus 2012

Passion VS Career ??

Hari sabtu (11/8) lalu ada acara sharing2 anggota Forum Belajar Kreatif. Mumpung masih hangat 'nyepik-nyepik'-nya. Hahaha...



Berlokasi di Kemang 89, Kemang Selatan, Jakarta. Saya naik bus Kopaja 614 dan lanjut jalan kaki. Fiuuh, terang nian itu. Sepanjang jalan pemandangannya : Sevel,  Lawson, Circle K, Dominos Pizza.... beeuhhd

Masuki Pintu Merah, cari lift di lorong. Naik ke lantai 3, arah kanan ujung, cari Inspiration Room. Wooaa~ tempat yang enak, nyaman. Berkat Ibu Eileen Rachman, kak Sera, dan Kak Ayu yang telah mendukung acara Forum Belajar Kreatif.


Acara kali ini mengambil judul "PASSION VS CAREER (??)". Kok ? Apa itu ?
Acara ini diselenggarakan berdasarkan aspirasi anggota forum Belajar Kreatif. Ada begitu banyak cerita mengenai teman-teman forum yang salah ambil jurusan, menemukan tempat kerja yang berbeda jauh dari basic pendidikannya, hingga mengikuti hobinya masing-masing.

Tujuan acara ini dibuat untuk memberikan pengalaman-pengalaman yang berbeda mengenai teman-teman Belajar Kreatif yang mengikuti passion dan karir nya dalam aktivitas-kerja. Diharapakan juga teman-teman yang hadir dapat memahami bagaimana harus menyikapi passion dan tanggung jawab kerjanya.

Master Ceremony acara ini adalah Afif C. Kusuma (anggota Sketchmagz). Hadir dalam acara ini pembicara-pembicara dari forum Belajar Kreatif, plus satu orang yang secara dadakan kita bujuk untuk berbagi pengalamannya mengenai passion dan karirnya. Panitia menghadirkan Rifani Muhammad Syaferi. Seorang mahasiswa UIN jurusan pendidikan Bahasa Arab yang menggeluti dunia desain grafis dan founder komunitas Pandora Squad. Panitia menghadirkan pula Fika Trimujiani. Seorang desainer, menggeluti kerja di bidang social media dan sekaligus pendiri komunitas Sketchmagz. Ada pula Aliya Mu'afa, seorang tenaga kependidikan di sebuah sekolah internasional, penyuka traveling dan saat ini menggeluti traveling dengan brand "triphemat". Dan seorang terakhir adalah Beng Rahadian. Seorang komikus dan salah seorang pendiri Akademi Samali.


Hasil diskusi menyimpulkan bahwa ...
Ale Triphemat : "Passion itu penjiwaan, bukan suatu bidang pekerjaan tertentu..."

Fika Sketchmagz : "Passion itu proses dan totalitas. eLo suka, elo mau, elo niat, elo lakukan, elo berkorban dan elo all out disitu..."

Rifani : "Passion itu dapat berubah."
Misalkan dulu elo pengen bisa kerja jadi dokter. Sekarang elo ambil kuliah di pendidikan. Nanti elo ingin bs jadi dokter pendidikan. hahah, ...

***

...yang terpenting dari passion yang berubah-ubah itu adalah sebuah proses menuju totalitas. Nah, yang terpenting lagi dari menemukan passion dan kenyataan di pekerjaan adalah elo gk bisa atas nama passion melepas tanggung jawab yang saat ini sedang elo pegang.

Contoh pengalaman lain bahwa passion itu proses dan evolusi perubahan serta totalitas adalah bagaimana Beng Rahadian menceritakan mengenai dirinya dan Akademi Samali. Akademi Samali dapat menjadi sekarang ini sejak 2005 adalah karena konsistensi. Mereka konsisten menyelenggarakan program2 belajar (Klinik) komik tiap bulan atau beberapa waktu sekali... meskipun yang hadir hanya beberapa orang saja. Tapi konsisten.

Beng Rahadian juga mengatakan bahwa Komikus (red-atau siapapun dan apapun passionnya) harus berkumpul dengan jiwa-jiwa yang sama. beeudhh... filosofis banget yah. Mantap !


Acara diakhiri dengan buka puasa bersama, difasilitasi oleh Kemang 89. Terimakasih banyak Kakak2 di Kemang 89. Terimakasih juga yang sudah hadir hari itu. Semoga kita dapat terus berbagi untuk diri dan komunitas yang lebih baik.


*
*
 *
*
credit title
produser
Belajar Kreatif


koord. program
Afif C. Kusuma dan orangQren

MC
Afif

desainer grafis
Andi Budiansyah


dokumenter
Afif C. Kusuma





Tidak ada komentar:

Posting Komentar

JUARA MERDEKA 2019

Assalamu'alaikum Halo Guys n Gals Agustus 2019 ini Negara Indonesia memasuki usia 74 tahun sejak kemerdekannya pada 17 Agustus 1945 ...